PAJAUpdate - Semarak dan Takbir sejak minggu malam terus bergema di berbagai Masjid dan mushola di Desa Panggung Jaya, hingga senin pagi puncak dari perayaan Hari Raya Idul Adha 1445 H, setelah di pagi hari masyarakat muslim Desa Panggung Jaya melaksanakan ibadah Sholat Ied di masjid, momen selanjutnya yang di tunggu tunggu adalah penyembelihan hewan Qurban.
Berbeda dengan tahun sebelumnya di tahun 2024 ini jumlah hewan Qurban di Desa Panggung Jaya mencapai 42 ekor terdiri dari 21 ekor sapi dan sisanya adalah kambing.
Penyembelihan hewan Qurban ini sendiri terbagi di beberapa wilayah, Salah satunya di Masjid Al Hidayah RK 002, Panita penyembelihan sudah bersiap sejak selesainya sholat ied, bahkan banyak warga dengan antusias berdatangan hanya sekedar untuk melihat prosesi penyembelihan Qurban. Tak terkecuali Kepala Desa Panggung Jaya Bapak Ate Rukmana di dampingi oleh Babinsa bapak Serma Mugiyanto terlihat di lokasi penyembelihan untuk memantau kegiatan Qurban ini berjalan dengan lancar.
Di masjid Al Hidayah sendiri hewan qurban yang di sembelih berupa 3 ekor Sapi dan 4 ekor kambing.
"alhamdulillah pemotongan berjalan lancar, sapi nya pun jinak jinak" terang serma Mugiyanto atau yang lebih sering di panggil pak Babin.
Dilain tempat Babhinkamtibmas Desa Panggung Jaya Bapak Jhon Heri memantau pemotongan hewan Qurban di MAsjid AL Hikmah dan beberapa mushola dan tempat di wilayah RK 004.
PAJAUpdate-Official
.png)